T.R SENGKALING DAN SENGKALING KULINER

TAMAN REKREASI SENGKALING

Taman rekreasi Sengkaling Malang adalah sebuah tempat wisata yang menjadikan wahana air sebagai daya tarik utamanya. Taman rekreasi ini berada di pinggir jalan raya Mulyoagung No. 188, kecamatan Dau, Malang. Luas tempat wisata tersebut adalah 9 hektar. 6 hektar, wisata ini dibuka mulai dari jam 06:00 pagi sampai jam 17:00 WIB.Tempat ini sangat strategis karena berada di sisi jalan. Sehingga untuk menuju tempat tersebut sangatlah mudah.
Taman Rekreasi Sengkaling memiliki fasilitas yang siap untuk memanjakan hari libur Anda, mulai dari berbagai macam wahana kolam renang,Bioskop 4 Dimensi, Wahana Ikan, Sepeda Air, fitness center, taman bermain dan masih banyak lainnya. Taman rekreasi ini berada di pinggir jalan raya Mulyoagung No. 188, kecamatan Dau, Malang.


SENGKALING KULINER

Sengkaling Food Festival (SFF) atau biasa yang disebut juga sengkaling kuliner dimiliki oleh Universitas Muhammadiyah Malang dan tempatnya pun tak jauh dari kampus tiganya ini berlokasi di Jl. Raya Mulyoagung No. 188, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Sengkaling Kuliner bisa menjadi salah satu destinasi jajan alternatif di kawasan Kabupaten Malang. Kuliner terpadu ini memiliki tempat strategis, pas di jalan penghubung Kota Malang dan Batu.
Menunya cukup beragam dan harganya pun masih terjangkau, dengan pengaturan Site Plan, Desain Gedung, Penataan Outlet dan Lighting System yang sangat baik. SFF menjadi ikon wisata baru di Kabupaten Malang. Penggunaan konsep ini diselenggarakan dengan tujuan ingin mengubah pikiran masyarakat bahwa Taman Rekreasi Sengkaling (TRS) selalu membenahi mutunya dan kuaitasnya seiring dengan perkembangan pariwisata Malang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar